Minggu, 31 Maret 2013

Cara Melacak Blackberry Yang Hilang Secara Online/ Offline


Cara melacak blackberry yang hilang secara online/ offline.  Setelah 2 hari yang lalu saya mendapatkan pertanyaan via BBM yang berisi “Kak, bagaimana cara melacak atau mencari blackberry yang dicuri atau hilang? “. Akhirnya pada kesempatan ini saya menuliskan artikel yang berisi panduan dan tips trik bagaiamana kita bisa melacak blackberry yang sudah hilang entah karena jatuh ketika kita berada di kendaraan, ataupun dicuri orang.
Cara Melacak Blackberry Yang Hilang
Masih berbicara seputar cara melacak blackberry yang hilang, seperti namanya yakni Smartphone atau ponsel pintar. Handphone blackberry ini memang pantas mendapatkan gelar ponsel pintar kalau melihat fitur- fitur yang ada didalamnya, apalagi rumornya blackberry ini bisa melacak lokasi hilangnya HP ini dalam keadaan BB mati dan Hidup. Nah untuk teman- teman kehilangan blackberry dan ingin mncari untuk menemukan kembali bb nya, semoga panduan yang saya tuliskan dibawah ini bisa membantu anda.
Cara Melacak Blackberry Yang Hilang Secara Offline (Blackberry dalam kondisi mati) :
  • Langkah pertama untuk melakukan cara ini, anda diwajibkan hafal nomor IMEI dan juga Blackberry anda.
  • Kunjungi situs resmi blackberry yang beralamatkan DISINI (klik), dan silahkan login dengan akun blackberry anda.
  • Setelah anda login langsung saja anda lakukan pencarian (searching) dan akan muncul map yang menunjukan letak blackberry anda. Dan berikut contoh screenshootnya :
  • melacak blackberry yang hilang
Cara Melacak Blackberry Yang Hilang Dalam Kondisi Aktif :
  • Langkah pertama yang harus anda lakukan yakni dengan mendownload aplikasi untuk melacak blackberry yang hilang yakni “Blackberry Protect”. Jika anda pengguna blackberry yang sudah menggunakan OS 7, aplikasi ini sudah ada di perangkat blacckberry anda secara otomatis. Namun untuk anda yang tidak menggunakan OS 7, silahkan anda download aplikasi ini di blackberry app world dengan mengetikkan “blackberry protect” di kolom pencarian (searching).
  • Daftar/ Login di situs resmi blackberry protect ini disini “http://www.blackberry.com/protect/login”
  • Setelah anda login dan blackberry id terdaftar di blackberry protect ini, anda tidak hanya bisa melacak blackberry anda, namun juga bisa mengendalikan (remote) bb anda jarak jauh. Seperti halnya contoh screenshoot dibawah ini :
View Location > Mengetahui posisi lokasi Blackberry kita dalam bentuk MAP
Play sound > Mengaktifkan suara alarm Blackberry kita dalam keadaan jarak jauh
Display messege > Menulis Informasi ke Blackberry kita, yang bisa kita gunakan untuk memberi peringatan kepada pencuri untuk mengembalikan.
Lock device – Cara ini berfungsi untuk mengunci layar Blackberry kita, supaya tidak bisa dibuka oleh pihak lain / pencuri.
Wipe device – adalah cara terpenting ketika kita memiliki data – data rahasia, sehingga dengan cara ini memungkinkan kita untuk menghapus semua data yang ada pada blackberry kita.
Silahkan anda coba sendiri tips dan trik mengenai Cara Melacak Blackberry Yang Hilang Secara Online/ Offline diatas jika memang kebetulan ada salah seorang teman anda atau mungkin anda sendiri (semoga saja tidak) mengalami kehilangan smartphone blackberry. Sekian dan semoga bermanfaat.


SUMBER